Rabu, 17 Oktober 2012

Pengalaman Mengikuti Kegiatan Perkuliahan di Universitas Musi Rawas

Hari Sabtu tanggal 13 Oktober 2012 saya berkesempatan untuk mengikuti kegiatan perkuliahan rutin mahasiswa Fakultas Pertanian Universitas Musi Rawas. Saya punya kesempatan ikut karena diminta membantu Kepala Dinas Perkebunan Kabupaten Musi Rawas Ir. H. Ramdani, M.Si untuk menyiapkan materi dan menjadi operator laptop.

Waktu menunjukkan pukul 16.00 WIB ketika kami mulai masuk kelas untuk aktifitas belajar mengajar. 1/3 tempat duduk sudah diisi oleh para mahasiswa yang sore itu mengikuti perkuliahan kami. Terlihat wajah-wajah yang penuh semangat untuk menuntut ilmu terpancar dari wajah-wajah mahasiswa. 

Kegiatan mengajar yang kental dengan suasana akademik khas kampus begitu terasa diruangan sederhana dan bersahaja tersebut. Kegiatan belajar diawali dengan pemaparan materi yangsesekali diselingi dengan diskusi dua arah oleh dosen dan mahasiswa. Selanjutnya diteruskan dengan diskusi mendalam tentang isu-isu terkini dibidang pertanian dan perkebunan.

Berikut adalah dokumentasinya.

Kegiatan mengajar yang kental dengan suasana akademik khas kampus

Sebagian materi yang disampaikan oleh Dosen

Tidak ada komentar:

Posting Komentar